Manusia diciptakan dengan potensi cinta terhadap sesuatu dan potensi cinta yang dimilikinya tidak pernah dapat dibagi sama rata karena hati akan selalu cenderung untuk lebih mencintai sesuatu dari pada yang lainnya.
Pendekatan yang dapat memudahkan kita dalam memahami hal ini bisa kita tanyakan pada hati seorang ibu yang memiliki 3 anak. Apakah sama perasaannya cintanya pada 3 anak yang dilahirkan melalui rahimnya sendiri?.
Boleh jadi perhatian dan perlakuan tidaklah berbeda, tetapi kecenderungan hati untuk lebih mencintai yang satu dengan lainnya adalah merupakan satu fitrah yang tidak bisa di tolaknya.
Inilah potensi cinta yang TUHAN anugerahkan dalam setiap hati manusia dan melalui potensi inilah lahir kekuatan cinta yang sangat dahsyat. Dahsyatnya kekuatan cinta dapat membuat manusia melakukan sesuatu yang berada diluar kemampuannya.
Kekuatan cinta dapat mendorong manusia untuk menanggalkan dunia dan seisinya demi mendapatkan cintanya, bahkan tidak sedikit kekuatan cinta mendorong manusia untuk tidak segan-segan menyerahkan jiwa dan raganya demi cintanya.
Ada kisah nyata yang mungkin pernah kita dengar atau kita saksikan melalui film "Titanic". Tentang percintaan terlarang dari seorang wanita keturunan bangsawan dan seorang pemuda tampan yang bukan bangsawan seperti amank ini hahahahaha
Mereka secara tidak sengaja bertemu dalam sebuah kapal besar yang sangat terkenal. Kisah ini betul-betul memperlihatkan kepada kita bagaimana kekuatan cinta sanggup mendorong seorang wanita untuk melepaskan kehidupan yang gemerlap, melepaskan status kebangsawanannya dan melakukan apa saja demi pria yang dicintainya. Demikian pula sebaliknya dengan sang pria bahkan demi cintanya terhadap sang wanita, ia rela mengorbankan jiwa dan raganya. Itulah sedikit gambaran dari dahsyatnya kekuatan cinta.
Tetapi pada sisi yang lain kekuatan cinta memang tidak selalu dirasakan indah oleh seseorang. kekuatan ini dapat pula memberikan dorongan yang sangat berbahaya. patah hati, putus cinta, cinta yang bertepuk sebelah tangan dapat mendorong manusia masuk ke dalam jurang keterpurukan hidup, kehilangan gairah hidup, kehidupan yang kacau balau, bahkan bisa berujung pada membunuh dirinya sendiri.
Jika demikian maka
bagaimanakah sebaiknya kita menggunakan potensi cinta itu?
Ketika seseorang sangat mencintai orang lain maka ketika ia kehilangan orang yang dicintainya kesedihannya akan sebanding dengan kecintaannya. Dan kekuatan cinta yang tidak sampai pada tempatnya inilah yang membuat kebanyakan manusia frustasi, putus asa dan berbagai hal negatif lainnya.
YANG MAHA KUASA tidak menginginkan hal ini terjadi pada hamba-Nya karena cinta diciptakan untuk kebahagiaan umatnya. Memang cinta tidaklah datang dengan sendirinya,
Cinta perlu proses waktu & pengorbanan.
Tetapi jika kita tidak dimulai belajar setia dari saat ini
Kapan kita akan mulai belajar untuk mencintai SANG ESA ???
Apapun profesi kita dari
* pak menteri, hakim, polisi,tentara, tukang somay, daeng sayur
* pengusaha pribumi ataupun non pribumi
* juragan pette', boss besi bekas. pedagang pasar. bandar judi, sopir pete pete, kenek metromini, abang ojek dan pengepul jablay hehehehehe
* tukang sayur, tukang parkir dan tukang becak seperti saya ini sama di hadapan SANG MAHA KUASA.
Marilah kita belajar untuk tak membeda bedakan status dan lebih mencintai semua makhluk ciptaanNYA
Yakinlah Bahwa TUHAN itu romantis dan tidak pernah mengkhianati seorang hambanya yang mencintai-Nya